Tuesday, April 3, 2007

Black & Veatch Luncurkan GEONetwork ETESP-24 SPEM Catalogue

Untuk mendukung implementasi proyek ETESP-24 SPEM di Aceh dan Nias, Black and Veatch meluncurkan GEONetwork ETESP-24 SPEM Catalogue pada Jum’at, 23 February 2007 di kantor proyek ETESP-24, Bapedalda Banda Aceh. Tujuannya adalah agar data dan dokumen yang diproduksi oleh unit GIS (Geographic Information System), dengan mudah dapat diakses oleh anggota proyek ETESP-24.


Selain menyediakan fasilitas penyebaran informasi/referensi geografis untuk pihak internal proyek, pada tahap berikutnya katalog ini direncanakan akan dapat diakses oleh pihak luar seperti klien, NGO, lembaga donor, BRR dan pihak-pihak yang terkait dengan pembangunan di Aceh dan Nias.

Dengan mengakses intranet web tersebut pengguna dapat memperoleh informasi geografis dalam format PDF, metadata, peta dan laporan. Web intranet ini menggunakan software GEONetwork opensource, sebuah software dasar sebagai penyedia informasi spasial dan pengelolaan lingkungan. Software ini dirancang untuk memungkinkan akses ke dalam database informasi, karya kartografi dan metadata dari berbagai informasi, meningkatkan pertukaran dan penyebaran informasi spasial oleh berbagai organisasi kepada pengguna dengan menggunakan keunggulan internet sebagai media.


Lewat presentasinya Oliver N. Veenendaal, ahli GIS modeling, menjelaskan bahwa dengan intranet ini apa yang dihasilkan oleh unit GIS dapat lebih transparan dan lebih berguna bagi pihak yang membutuhkan informasi spasial.

GEONetwork ETESP-24 SPEM Catalogue intranet dirancang dengan sistem navigasi pencarian yang lengkap untuk menghasilkan result yang terbaik, dengan menyediakan fitur pencarian berdasarkan judul, kata kunci, lokasi, kategori dan format peta (digital dan cetak). Web intranet ini juga dilengkapi dengan layanan RSS (Really Simple Syndication), sehingga subscriber dapat senantiasa alert dengan informasi terbaru dari web ini.


Satu fasilitas yang menarik adalah tersedianya peta interaktif. Dengan peta interaktif ini, pengguna dapat membuka sebuah lokasi geografis melalui browser kemudian memperbesar lokasi tersebut ataupun fitur yang diinginkan.



“Keunggulan lainnya adalah web intranet ini akan compatible dengan GEOdata BRR dan data atau informasi terpilih dapat dimasukkan ke dalam sistem yang dimiliki BRR dengan hanya sedikit masalah teknis penyocokan, dan akan membentuk sebuah unit yang lebih menyatu,” jelas Oliver.




Informasi lengkap mengenai GEONetwork ETESP-24 SPEM Catalogue dapat diperoleh di GIS Unit, Bappeda NAD lantai 3 atau menghubungi :

Erik van der Zee
GIS Team Leader
Bappeda NAD Lt. 3
Jln. Tgk. Daud Beureueh no 26
Banda Aceh

etespgis@gmail.com

Catatan : Web intranet ini hanya bisa diakses oleh anggota proyek ETESP-24

No comments: